Jumat Curhat, Sarana Kapolres Aceh Timur Serap Keluhan Warga dan Sampaikan Pesan Kamtibmas

Tribrata News Polres Aceh Timur Polda Aceh-Peran aktif Polri kepada masyarakat tak cukup hanya melaksanakan kegiatan preventif dengan penindakan hukum saja namun juga dituntut aktif berperan menggali informasi setiap keluhan warga.

Sebagai sarana komunikasi untuk menyerap keluhan warga, menjalin komunikasi dan mempererat silaturahmi serta deteksi dini, seperti yang dilakukan oleh Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K.,S.H.,M.H. yang rutin setiap Jumat menyambangi wilayah untuk melaksanakan kegiatan Jumat Curhat.

“Diadakannya Jumat curhat ini selain untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat, kami ingin menggali permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat sehingga Polri mengetahui setiap permasalahan yang terjadi di masyarakat serta dapat duduk bersama untuk mencari penyelesaian dan solusi sehingga akan terciptanya situasi yang kondusif dengan strategi penerapan Perpolisian masyarakat (Polmas) yaitu cepat, dekat dan bersahabat,” kata Kapolres saat menggelar Jumat Curhat bersama warga Kecamatan Peudawa, Jumat, (17/11/2023).

Lebih lanjut Kapolres mengajak warga untuk bekerja sama menjaga keamanan lingkungan masing-masing dan apabila melihat gangguan Kamtibmas dapat melaporkan ke layanan Polri 110 bebas pulsa selama 24 jam atau melalui layanan pengaduan langsung kepada Kapolres Aceh Timur di nomor 0812 7799 2002.

“Peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan sangat dibutuhkan, karena keamanan dan ketertiban merupakan tanggung jawab kita bersama, untuk itu ke depannya mari kita bersama-sama menciptakan lingkungan kita masing masing agar terus aman, nyaman dan kondusif,” imbau Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K.,S.H.,M.H. (Iwan Gunawan).